– Bhabinkamtibmas Desa Pasanggrahan melaksanakan monitoring pada kegiatan Reses Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi dari Fraksi Partai GOLKAR, Budi Azhar Muntawali, S.Ip., M.Si., yang berlangsung di GOR Desa Pasanggrahan, Kecamatan Sagaranten, Kabupaten Sukabumi.
Acara yang dimulai pukul 08.00 WIB tersebut dihadiri oleh berbagai tokoh penting, di antaranya Kepala Desa Pasanggrahan, Ketua BPD Desa Pasanggrahan, para Ketua RT dan RW setempat, Bhabinkamtibmas, Babinsa, serta perwakilan konstituen dari Kecamatan Sagaranten, Purabaya, Cidadap, Cidolog, dan Curugkembar. Jumlah peserta diperkirakan mencapai 500 orang.
Baca juga:
Polri PTDH Eks Kapolres Bandara Soetta
|
Susunan acara dimulai dengan pembacaan doa, dilanjutkan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya, dan diakhiri dengan sambutan dari Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi. Dalam sambutannya, Budi Azhar Muntawali mengajak seluruh warga masyarakat untuk berpartisipasi aktif mendukung pelaksanaan Pilkada damai 2024 yang aman, tertib, dan kondusif.
Kegiatan berjalan lancar dengan situasi yang aman dan kondusif, berkat pengawalan serta pengawasan dari Bhabinkamtibmas dan Babinsa. Reses ini diharapkan menjadi momentum yang baik untuk mempererat komunikasi antara wakil rakyat dan masyarakat dalam mendukung program pembangunan daerah.